Home » Terbaru » Agama » Sholawat Jibril Lirik Latin, Arab dan Artinya Lengkap

Sholawat Jibril Lirik Latin, Arab dan Artinya Lengkap

arsyad April 28, 2024

Sholawat Jibril – Saholawat adalah salah satu sarana seorang muslim untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan Rosulullah SAW. Didalam islam sebuah sholawat sering kali diperdengarkan sebagai syair yang indah untuk didengar.

Banyak keutamaan dan fadhilah yang didapatkan jika rutin membaca sholawat, sehingga Rosulullah SAW mengatakan. Orang yang paling pelit dalam hidupnya adalah yang tidak pernah membaca sholawat.

Bahkan sholawat juga sering dimalkan oleh banyak orang untuk memikat rezeki, agar mudah datang dan berkah, sehingga mudah juga rezeki itu diperolehnya. Adapun salah satu sholawat yang dapat memikat rezeki adalah sholawat jibril.

Kisah Singkat Sholawat Jibril

Kisah Singkat Sholawat Jibril

Sholawat jibril merupakan sholawat pernah dibaca oleh malaikat jibril yang diajarkan oleh Nabi Adam AS ketika masih disurga.

Kisah singkatnya nabi Adam AS kaget melihat ada seorang wanita yang tinggal didalam surga, padahal sebelumnya satu-satunya manusia adalah Adam. Singkat cerita Nabi Adam meiliki perasaan yang aneh sehingga ingin menyentuh Ibu Hawa, akan tetapi oleh Allah SWT diarang karena bukan muhrim dan syaratnya harus menikah terlebih dahulu.

Setelah itu Nabi Adam dan Ibu Hawa dinikahkan oleh Allah SWT dengan mahar shalawat yang diajarkan oleh malaikat jibril kepada Nabi Adam. Dari kisah tersebutlah shalawat tersebut dinamakan shiolawat Jibril.

Meskipun demikian sampai saat ini shalawat jibril sering dilantunkan oleh ummat muslim, bahkan dijadikan sebuah syair yang indah. Terhanyut dalam lantunan syair merdu yang memiliki makna begitu menyentuh.

Lirik Sholawat Jibril Lengkap Arab, Latin Dan Artinya

Pada awalnya sholawat jibril yang diajarkan oleh Nabi Adam begitu singkat yakni “صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّد” . Akan tetapi karena banyak penyair yang rindu dan ingin memberikan pujian kepada Rosulullah SAW maka dilengkapilah dengan syair-syair pujian.

Sholawat Jibril Arab

صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّد
صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ
صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّد
صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ

أَنْتَ شَمْسٌ أَنْتَ بَدْرٌ
أَنْتَ نُوْرٌ فَوْقَ نُوْرِ
أَنْتَ إِكْسِيْرٌ وَغَالِي
أَنْتَ مِصْبَاحُ الصُّدُوْرِ

يَاحَبِيْبِى يَامُحَمَّدْ
يَاعَرُوْسَ الْخَافِقَيْنِ
يَامُؤَيَّدْ يَامُمَجَّدْ
يَاإِمَامَ الْقِبْلَتَيْنِ

Sholawat Jibril Lirik Latin Dan Artinya

Shallallaahu ‘ala Muhammad
Shallallah alaihi wasallam
Shallallah ala muhammad
Shallallah alaihi wasallam

Anta Syamsun Anta Badrun
Anta nurun fauqo nurin
Anta iksiirun wa ghoolii
Anta mishbaahush-shuduuri

Ya habiibii Ya Muhammad
Ya ‘Aruusal-khoofiqoini
Ya Mu-ayyad ya Mumajjad
Ya Imaamal Qiblataini

Aratinya :

Semoga shalawat dari Allah atas (Nabi) Muhammad
Semoga shalawat dan salam dari Allah atasnya (Rasulullah)

Engkau bagai matahari, engkau bagai bulan purnama
Engkau cahaya di atas cahaya
Engkau bagaikan emas murni yang mahal harganya
Engkaulah pelita hati

Wahai kekasihku, wahai Muhammad
Wahai pengantin tanah timur dan barat (sedunia)
Wahai Nabi yang dikuatkan (dengan wahyu)
Wahai Nabi yang diagungkan, wahai imam dua arah kiblat

Manfaat Membaca Sholawat Jibril 1000 x Dimudahkan Rezekinya

Manfaat Membaca Sholawat Jibril 1000 x Dimudahkan Rezekinya

Tidak sedikit orang yang hidup didunia tentu berfikir tentang bagaimana mencari rezeki agar mudah diraih. Baik dengan cara bekerja keras beramal sholih atau berinfaq bahkan ada yang disertai membaca amalan-amalan pendek.

Salah satu amalan pendek yang dapat endatangkan rezeki adalah dengan membaca shalawat jibril secara rutin yang yakni 1000 kali.

Adapun bacaan sholawat jibril 1000 kali yang bisa memudahkan rezeki datang adalah seperti dibawah ini :

صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّد

Shallallaahu ‘ala Muhammad

Artinya :

Ya Allah berikanlah tambahan rahmat-Mu kepada junjungan kami Nabi Muhammad dan keluarga Nabi Muhammad.

Cara pengamalannya yakni sholat hajat minimal dua Rokaat, kemudian dengan ikhlas hanya mengharapkan pertolongan Allah SWT. Akan tetapi jangan lupa dibarengi juga dengan bekerja secara dzohirnya.

Manfaat Sholawat Jibril Lainnya

Ada banyak manfaat yang bisa didapatkan oleh umat Muslim ketika membaca sholawat Jibril, salah satunya seperti yang dijelaskan diatas yakni mempermudah datangnya rezeki.

Namun disisi lain ada beberapa manfaat lainnya yang bisa didapatkan oleh seseroang yang rutin membaca shalawat jibril yakni sebagai berikut :

  • Mendapatkan pahala yang besar dari Allah SWT
  • Mendapatkan perlindungan dari Allah SWT
  • Menambah keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT
  • Membuka pintu rezeki dan keberkahan
  • Menghindarkan diri dari berbagai penyakit dan gangguan jin
  • Menyucikan hati dan jiwa dari berbagai dosa dan kesalahan
  • Mendapatkan kebahagiaan dan kedamaian dalam hidup

Tata Cara Membaca Sholawat Jibril

Untuk lebih sempurna dalam ikhtiar pembacaan shalawat jibril maka tentunya harus mengetahui tata cara membacanya. Sehingga tidak sembarangan dan berharap apa yang menjadi hajat keinginan mudah dikabulkan Allah SWT.

Berikut adalah tata cara membaca sholawat Jibril yang benar :

  • Bersuci dengan wudhu terlebih dahulu
  • Usahakan sholat hajat minimal dua rokaat
  • Duduk di tempat yang tenang dan nyaman
  • Baca basmalah sebelum membaca shalawat Jibril
  • Bacalah shalawat Jibril sebanyak yang Anda mampu
  • Sampaikan doa yang menjadi hajat keinginan kepada Allah SWT.

Demikianlah penjelasan terkait artikel Sholawat Jibril yang ditulis dalam website diskop.id semoga bermanfaat. Walahu A’lam…

Baca Juga :

Artikel Terkait