Home » Terbaru » Resep » 12 Secret Recipe Starbucks dan Harganya Wajib di Coba!

12 Secret Recipe Starbucks dan Harganya Wajib di Coba!

dewi_putri April 30, 2024

Diskop.idJika kalian merasa bosan dengan menu Starbucks yang itu-itu saja, silahkan simak beberapa rekomendasi menu secret recipe Starbucks dan harga yang akan kami berikan berikut ini.

Starbucks merupakan salah satu jaringan kedai kopi terbesar di dunia yang berasal dari Amerika Serikat. Starbucks memiliki kedai yang tersebar luas di 44 negara dan salah satunya adalah Indonesia.

Tidak hanya menjual kopi, Starbucks juga menyediakan berbagai menu minuman non coffee yang tidak kalah nikmat. Selain itu, Starbucks juga memiliki berbagai macam menu makanan mulai dari cookies, roti, hingga cake yang menarik.

Secret recipe merupakan resep rahasia yang bisa kamu pesan langsung ke barista Starbucks. Biasanya menu ini akan menjadi pilihan ketika seseorang merasa bosan dengan menu yang itu-itu saja ataupun ingin mencoba menu lain yang lebih unik.

Kali ini kami akan membagikan beberapa menu ‘secret recipe’ Starbucks dan harganya yang telah kami rangkum dari cuitan salah seorang warga twitter dengan nama akun @panggilankuRan. Simak menu-menunya di bawah ini.

Kumpulan Secret Recipe Starbucks dan Harga

Secret Recipe Starbucks dan Harga – Double Caramel Frappuccino

Salah satu ‘Secret Recipe Starbucks. Foto twitter/@panggilankuRan

Menu yang satu ini cocok sekali untuk dicoba oleh kalian para pecinta caramel. Minuman ini memiliki rasa manis dan sedikit rasa gurih dari salted caramel khas Starbucks.

Untuk memesan double caramel frappuccino kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini :

  • Salted caramel frappuccino
  • Additional soy milk
  • Blend dengan ½ caramel stroop wafel
  • Toppingnya menggunakan whip cream, sisa dari caramel stroop wafel, dan caramel sauce.

Harga dari double caramel frappuccino, yaitu Rp85.500,- untuk tall, Rp90.500,- untuk grande, dan Rp94.500,- untuk venti.

Secret Recipe Starbucks dan Harga – Vanilla Choco Brownie Frappuccino

Vanilla choco brownie Frappuccino memiliki campuran rasa manis, dan sedikit pahit dari espresso brownie. Oleh karena itu, minuman ini memiliki rasa yang balance.

Untuk memesan vanilla choco brownie Frappuccino kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini :

  • Vanilla cream Frappuccino
  • Blend dengan ½ espresso brownie dan caramel sauce
  • Toppingnya menggunakan whip cream, ½ dari espresso brownie, dan caramel sauce.

Harga dari vanilla choco brownie Frappuccino, yaitu Rp91.000,- untuk tall, Rp96.000,- untuk grande, dan Rp99.000,- untuk venti.

Ristretto Breeve Latte

Untuk memesan ristretto breve latte kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini :

  • Caramel latte
  • Menggunakan shot ristretto
  • Susunya menggunakan % milk
  • Caramel syrup (3,4,5)
  • Tall dan grande menggunakan extra single shot, venti menggunakan extra double shot.

Harga dari ristretto breve latte, yaitu Rp76.000,- untuk tall, Rp81.000,- untuk grande, dan Rp83.000,- untuk venti. Namun, harganya bisa jadi berbeda-beda tergantung dari berapa shot kopi yang kalian pesan.

Raspberry Blackcurrant Pink Drink

Jika kalian ingin mencoba minuman yang manis namun tetap segar, kalian bisa memesan menu secret recipe yang satu ini. Raspberry blackcurrant pink drink ini memiliki rasa asam manis seperti yogurt yang menyegarkan. Kalian bisa memesan minuman ini dengan cara di blend ataupun di shake tergantung selera masing-masing.

Untuk memesan raspberry blackcurrant pink drink kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini :

  • Raspberry blackcurrant (no tea)
  • Liquid whip cream (1 pump all size)
  • Dolce sauce (T2, G2, V3)

Harga dari raspberry blackcurrant pink drink, yaitu Rp50.000,- untuk tall, Rp54.000,- untuk grande, dan Rp57.000,- untuk venti.

Raspberry Cheese Cream Frappuccino

Minuman ini memiliki cita rasa yang hampir mirip dengan raspberry blackcurrant pink drink namun lebih creamy karena ada campuran cheese cake.

Untuk memesan raspberry cheese cream Frappuccino kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini :

  • Raspberry blackcurrant (no tea)
  • Blend dengan New York Cheese Cake
  • Additional milk
  • Sauce dolce (2,2,3)

Harga dari raspberry cheese cream Frappuccino, yaitu Rp95.000,- untuk tall, Rp99.000,- untuk grande, dan Rp102.000,- untuk venti.

Sweet Dark Choco Cream Frappuccino

Bagi kalian yang menyukai coklat dan rasa manis, kalian bisa mencoba menu secret recipe yang satu ini.

Untuk memesan sweet dark choco cream Frappuccino kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini :

  • Double choco Frappuccino
  • Blend bersama ½ classic dark choco
  • Liquid whip cream (1)
  • Sauce dolce (2,2,3)
  • Toppingnya menggunakan sisa dari classic dark choco dan mocha sauce.

Harga dari sweet dark choco cream Frappuccino, yaitu Rp104.000,- untuk tall, Rp109.000,- untuk grande, dan Rp113.000,- untuk venti.

Caramel Snickerdoodle Macchiato

Untuk kalian yang ingin memesan menu kopi namun ingin mencoba rasa yang sedikit berbeda, kalian bisa mencoba menu yang satu ini. Menu yang satu ini memiliki kombinasi rasa kopi dan kayu manis yang pas dan nikmat.

Untuk memesan caramel snickerdoodle macchiato kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini:

  • Caramel macchiato
  • Additional soy milk
  • Sauce dolce (T2, G2, V3)
  • Cinnamon powder

Harga dari caramel snickerdoodle macchiato, yaitu Rp73.500,- untuk tall, Rp78.500,- untuk grande, dan Rp80.500,- untuk venti.

Red Velvet Cream Frappuccino

Bagi kalian para pecinta red velvet, kalian pasti akan menyukai menu rahasia yang satu ini.

Untuk memesan red velvet cream Frappuccino kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini:

  • Vanilla cream Frappuccino
  • Blend bersama red velvet cake (bisa blend semua atau ½ saja)
  • Caramel sauce
  • Toppingnya bisa menggunakan ½ dari red velvet cake tadi jika yang di blend hanya ½

Harga dari red velvet cream Frappuccino, yaitu Rp93.000,- untuk tall, Rp96.000,- untuk grande, dan Rp100.000,- untuk venti.

Iced Masala Chai Tea

Menu yang satu ini memiliki cita rasa teh rempah yang unik dan nikmat. Minuman ini bisa disajikan dalam keadaan dingin ataupun panas.

Untuk memesan iced masala chai tea kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini:

  • Teavana chai tea
  • Additional milk dairy
  • Sauce dolce (T2, G2, V3)
  • Syrup salted caramel (T1, G2, V2)

Harga dari iced masala chai tea, yaitu Rp43.000,- untuk tall, Rp46.000,- untuk grande, dan Rp48.000,- untuk venti.

Triple Choco Caramel Wafel Cream Frappuccino

Menu ini bisa menjadi pilihan jika kalian ingin memesan minuman yang memiliki cita rasa coklat.

Untuk memesan triple choco caramel wafel cream Frappuccino kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini:

  • Double choco Frappuccino
  • Blend bersama chocolate stoop wafel (blend ½)
  • Dolce sauce (tall & grande 1 pump, venti 2 pump)
  • Toppingnya menggunakan sisa dari ½ wafel dan caramel sauce.

Harga dari triple choco caramel wafel cream Frappuccino, yaitu Rp84.000,- untuk tall, Rp88.000,- untk grande, dan Rp92.000,- untuk venti.

Green Tea Cheese Cream Frapuccino

Jika kalian menyukai green tea dan juga keju, menu ini cocok sekali untuk kalian coba.

Untuk memesan green tea cheese cream Frappuccino kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini :

  • Green tea cream Frappuccino
  • Blend bersama ½ potong New York cheese cake
  • Salted caramel syrup (2,2,3)
  • Toppingnya menggunakan whip cream, sisa ½ potong New York cheese cake, dan caramel sauce.

Harga dari green tea cheese cream Frappuccino, yaitu Rp108.000,- untuk tall, Rp113.000,- untuk grande, dan Rp117.000,- untuk venti.

Iced Shake Black Tea

Menu ini bisa di pesan oleh kalian yang sedang menjalankan diet karena total kalori dari minuman ini diperkirakan hanya sekitar 200-250 kkal.

Untuk memesan iced shake black tea kalian hanya perlu menyebutkan secret recipe berikut ini:

  • Black tea
  • Liquid whip cream (1)
  • Classic syrup (1,2,3)

Harga dari iced shake black tea terbilang cukup murah, yaitu Rp25.000,- untuk tall, Rp28.000,- untuk grande, dan Rp30.000,- untuk venti.

Nah, itu dia 12 secret recipe Starbucks dan harga yang bisa kalian coba. Semoga rekomendasi yang kami berikan bisa membantu kalian dalam memilih minuman sesuai dengan selera kalian, ya!

Baca Juga:

Artikel Terkait